Menu


Pentingnya Ziarah Menurut KH Moch Atiq Fahmi: Mendatangkan Kebahagiaan Bagi Mereka yang Sudah Tiada

Pentingnya Ziarah Menurut KH Moch Atiq Fahmi: Mendatangkan Kebahagiaan Bagi Mereka yang Sudah Tiada

Kredit Foto: Antara/Wahdi Septiawan

Konten Jatim, Jakarta -

Ziarah merupakan hal yang penting untuk dilakukan. Ziarah sendiri merupakan kegiatan saat kita hendak datang ke kuburan dan berdoa untuk mereka yang sudah tiada.

Selain untuk berdoa, ziarah juga menjadi momen untuk bersilaturahmi kepada keluarga atau kerabat kita yang sudah tiada itu.

Disampaikan oleh KH Moch Atiq Fahmi, ternyata orang-orang yang meninggal akan merasa bahwa mereka tengah didatangi atau diziarahi.

Baca Juga: Ziarah Kubur Bisa Menjadi Pengingat Akan Hidup Manusia yang Tidak Abadi

Pimpinan Pesantren Modern Ar-Risalah itu bahkan mengatakan bahwa orang yang kita ziarahi akan merasa senang.

“Ziarah merupakan segala sesuatu hal yang menjadikan orang yang kita ziarah itu merasa bahagia, merasa senang karena diziarahi oleh keluarganya oleh orang orang yang dicintainya,” kata KH Moch Atiq.

Tampilkan Semua Halaman