Menu


Elektabilitas Prabowo Naik Berkat Jokowi, Relawan: Endorse Dalam Politik Sah-sah Saja

Elektabilitas Prabowo Naik Berkat Jokowi, Relawan: Endorse Dalam Politik Sah-sah Saja

Kredit Foto: Instagram/Jokowi

Konten Jatim, Jakarta -

Ketua Relawan Jokowi Mania (JoMan) yang kini beralih menjadi Ketua Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenezer mengakui Prabowo Subianto mendapat efek ekor jas dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai melakukan kunjungan bersama. 

"Soal elektabilitas saya akui pasti ada," kata pria yang kerap Noel dalam diskusi yang digelar oleh lembaga survei Trust di Jakarta Pusat pada Senin (20/3/2023).

Baca Juga: Hersubeno Arief: Suara Para Pendukung Prabowo di Pilpres Sebelumnya akan Diserap oleh Anies

Namun, dia menilai bisa saja, Jokowi mempromosikan Prabowo. Selain itu, kata Noel, endorse dalam dunia politik merupakan hal yang lumrah dilakukan.

"Endorse dalam hal politik itu hal yang biasa saja. Selama itu dalam titik poin demokrasi, ya sah-sah saja," ucap dia.

Baca Juga: Bisikan Jokowi ke Megawati soal Capres, Sekjen PDIP: Presiden Ingin Pemimpin Berkelanjutan, Jangan seperti di Jakarta

Dia lalu menjelaskan analogi, jika Jokowi ingin penggantinya nanti merupakan sosok yang akan terus melanjutkan programnya.

"Toh bagaimana pun kalau saya misalnya jadi presiden, saya mau orang yang meneruskan saya itu orang yang bisa melanjutkan apa yang saya lakukan," katanya.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.