Menu


Hersubeno Arief: Meriahnya Sambutan Bagi Anies di Jawa Timur Tidak Terduga

Hersubeno Arief: Meriahnya Sambutan Bagi Anies di Jawa Timur Tidak Terduga

Kredit Foto: YouTube/Forum News Network

Konten Jatim, Jakarta -

Kedatangan Anies Rasyid Baswedan, capres yang diusung PKS, NasDem, dan Demokrat, disambut publik di Bandara Internasional Juanda, Jumat (17/3/2023). Ribuan orang berebut untuk bersalaman dengan mantan Gubernur DKI Jakarta.  

Jurnalis senior Forum News Network, Hersubeno Arief, melihat bahwa kemeriahan sambutan kepada Anies adalah sesuatu yang tak terduga. Hal ini lantaran Jawa Timur menurutnya merupakan wilayah basis kekuatan pemilih nasionalis dan nahdiyin.

Baca Juga: Jurnalis FNN: Anies Mau Tak Mau Harus Menang di Jawa Timur

"Tampaknya kita mungkin nggak percaya atau tidak membayangkan suasana semacam itu terjadi di Surabaya. Pemandangan semacam itu kan serupa dengan berbagai kota yang sebelumnya telah dikunjungi Anies Baswedan, terutama di Sumatera dan Sulawesi," ujar Hersubeno dalam acara Hersubeno Point di kanal Youtube Forum News Network.

Hersubeno pun menyatakan bahwa kemeriahan dukungan terjadi sepanjang Anies berkegiatan melakukan safarinya di Surabaya.

"Sambutan jemaah yang sangat meriah dan antusias itu cukup mengejutkan mengingat sebelumnya Bawaslu Kota Surabaya tuh telah mengirimkan ribuan SMS atau SMS Blast yang memperingatkan agar warga tidak melakukan kampanye di tempat-tempat ibadah yang dihadiri oleh Anies Baswedan," tuturnya.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan