Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengatakan, meski pembangunan Masjid Raya Islamic Center di Jalan Dukuh Kupang Kota Surabaya belum selesai 100%, namun sudah mungkin untuk dipakai beribadah pada masa Ramadhan.
"Pada dasarnya sebagai tempat ibadah Masjid Islamic Center siap difungsikan. Sambil jalan kami penuhi kekurangan pembangunannya, seperti air mancur bisa digarap sebelum Maret," ujar Khofifah dalam keterangan tertulisnya di Surabaya, Ahad (19/3/2023).
Baca Juga: AHY, Aher, dan Khofifah Disodorkan Jadi Cawapres, Anies Pilih yang Mana?
Menurut dia, Provinsi Jatim secara kualifikasi ternyata memang belum memiliki masjid raya. Sebetulnya, kata dia, di lingkungan Gedung Islamic Centre ini sudah ada masjid yang berlokasi di belakang.
"Tapi saya minta agar bangunan masjid seimbang dengan gedung Islamic Centre-nya," kata Khofifah. Untuk itu Gubernur Khofifah mengajak masyarakat untuk memakmurkan masjid ini, khususnya di bulan Ramadhan nanti.
"Selamat menyambut datangnya bulan Ramadhan. Semoga puasa dan ibadah taraweh-nya makin khusyuk. Mudah-mudahan ibadah kita dilancarkan oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala," ujarnya.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO