Menu


Perpecahan Membayangi Koalisi Gerindra-PKB

Perpecahan Membayangi Koalisi Gerindra-PKB

Kredit Foto: ANTARA/M Risyal Hidayat

Konten Jatim, Jakarta -

Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) yang dibentuk oleh Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diselimuti perpecahan. 

Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, menyatakan koalisi akan bubar apabila Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menggandeng Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, di Pilpres 2024.

Baca Juga: Sering Diisukan akan Pindah ke PPP, Gerindra Minta Sandiaga Tegaskan Sikap Politiknya

Wakil Ketum Partai Gerindra, Habiburokhman, menegaskan bahwa KIR solid untuk bersama-sama menghadapi 2024, ketika diminta tanggapannya atas ultimatum Cak Imin tersebut. Dia malah mengingatkan koalisi telah menyerahkan sepenuhnya kepada Prabowo-Cak Imin untuk menetapkan pasangan capres-cawapres.

"Insya Allah ini koalisi yang paling solid," katanya kepada wartawan di Hotel Bidakara, Jakarta, Jumat (17/3/2023).

Sebelumnya, Cak Imin mengungkapkan koalisi bakal bubar kalau Gerindra menggandeng Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Akurat.