Menu


Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Doa Termasuk Amalan yang Paling Mudah Dikabulkan

Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Doa Termasuk Amalan yang Paling Mudah Dikabulkan

Kredit Foto: Pixabay/Mohamed Hasan

Konten Jatim, Jakarta -

Berdoa merupakan hal yang biasa dilakukan oleh umat Islam dalam kehidupan sehari-hari, baik saat sedang beribadah ataupun tidak.

Namun, rupanya doa dapat menjadi amalan sekaligus cara kita berbakti kepada orang tua kita yang sudah tidak ada atau meninggal dunia.

Dengan memberikan doa kepada orang tua kita, khususnya anak-anak saleh yang berdoa, apa yang kita panjatkan untuk orang tua kita dapat dikabulkan.

Baca Juga: Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Allah Akan Angkat Kesulitan Orang Tua di Dalam Kubur Hanya Dengan Kita Bersedekah

“Doa termasuk amalan yang terijabah dan dikabulkan seorang anak yang saleh, yang mendoakan orang tuanya, termasuk salah satu sunnah nabi kita, nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam,” ujar Syekh Ali dikutip dari kanal YouTube Dakwah Islam.

Selain sedekah, amalan kedua yang bisa kita lakukan adalah dengan sedekah kepada orang-orang yang membutuhkan.

 

Syekh Ali mengatakan bahwa ada malaikat yang ditugaskan untuk menyampaikan sebuah cahaya ketika kita bersedekah untuk orang tua kita.

Cahaya itu sendiri adalah bentuk sedekah yang menerangi orang tua kita selama berada di dunia yang berbeda dengan kita.

“Begitu mereka (orang tua) menerima cahaya itu, mereka bertanya, ‘Ini apa dan dari mana?’ kata malaikat, ‘Ini sedekah dari anakmu yang ada di dunia’,” ujar Syekh Ali dikutip dari kanal YouTube Dakwah Islam.

Baca Juga: Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Berbakti Kepada Orang Tua yang Sudah Tiada Dengan Cara Bersedekah

Ketika cahaya itu diberikan kepada orang tua kita, Syekh Ali mengatakan bahwa Allah Subhanahu Wa Ta’ala akan memberikan apa yang seharusnya diberikan.

Jika orang tua kita dalam keadaan yang sulit di dalam kubur, Allah akan ringankan atau angkat kesusahan itu dan Allah akan menerangi kubur yang gelap itu dengan cahaya dari bentuk sedekah kita di dunia.