Silaturahmi politik antara pimpinan partai politik (parpol) makin intens dilakukan menjelang Pemilu 2024. Salah satu targetnya adalah bersama-sama membangun koalisi atau paling tidak membangun kesepahaman untuk menjaga proses pemilu.
Seperti yang dilakukan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Dia menerima kunjungan jajaran DPP Partai Bulan Bintang (PBB), di Kantor DPP PKB, Jakarta, Kamis (16/3/2023).
Baca Juga: Dampak Isu Reshuffle yang Seret Partai NasDem, Mentan Syahrul Akui Dirinya Mulai Dijauhi
Kunjungan elite PBB itu dipimpin oleh Ketua Umum PBB, Yusril Ihza Mahendra. Cak Imin mengungkapkan, PBB bukan rekan baru bagi PKB di perpolitikan nasional. Terlebih, PBB merupakan partai koalisi dari Pemerintahan Joko Widodo-Maruf Amin.
“Sebenernya koalisi PKB dan PBB ini sudah berkoalisi di kementerian, satunya menteri, satunya wamen. Semoga setelah ini lebih ditingkatkan lagi,” kata Cak Imin saat bertemu dengan jajaran elite PBB.
Pria yang karib disapa Cak Imin ini mengaku bersyukur, kerja sama yang terjalin antara PKB dan PBB berjalan baik. Hal ini tentunya dapat membawa suasana politik lebih baik.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO