M. Jamiluddin Ritonga, Pengamat Komunikasi Politik Universitas Esa Unggul, mengatakan kunjungan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan ke Nasdem Tower jelas memunculkan pertanyaan lagi.
Sejumlah spekulasi pun menyeruak, menurut Jamil Luhut tampaknya sengaja diutus Presiden Joko Widodo untuk membicarakan posisi Nasdem di pemerintahan.
Baca Juga: Bertemu Kembali, Paloh dan Luhut Tambah Akrab
Kepastian itu diperlukan karena Jokowi kemungkinan dalam waktu dekat akan melakukan reshuffle setelah pengunduran diri tertulis Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali resmi diterimanya.
"Kalau Nasdem tetap ingin di pemerintahan, maka tiga menterinya di kabinet Jokowi akan aman. Opsi ini tentu yang paling diinginkan Jokowi," kata Jamil dari keterangan persnya.
Namun kalau opsi itu yang diinginkan Paloh, ada kemungkinan ia diminta untuk meninggalkan Anies Baswedan. Pilihan ini tentu simalakama bagi Surya Paloh, tambah Jamil.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan