Menu


Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Bermasalahnya Kehidupan Kita Karena Gunakan Riba

Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Bermasalahnya Kehidupan Kita Karena Gunakan Riba

Kredit Foto: Istimewa

Konten Jatim, Jakarta -

Ulama Syekh Ali Jaber menyadari bahwa kehidupan manusia saat ini memang tak pernah terlepas dari kebutuhan penyimpanan uang yang baik.

Selain itu, semakin tingginya kebutuhan yang ada, manusia pun tanpa sadar melakukan berbagai macam hal menggunakan riba.

Seperti misalnya ada seseorang yang hendak melakukan cicilan rumah menggunakan bank, padahal cicilan sendiri bagian dari riba.

Baca Juga: Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Bermasalahnya Kehidupan Kita Karena Gunakan Riba

Hanya saja, riba sering disebut sebagai bunga di dalam bank yang mana ini mulai membuat orang-orang lupa akan penggunaan riba.

Syekh Ali mengatakan bahwa perbuatan yang sering tidak disadari ini dapat menjadi hal yang cukup serius bagi umat Islam.

“Banyak umat Islam tidak terlepas menggunakan riba dan banyak yang belum sadar bermasalah kehidupan kita itu adalah sebabnya riba,” kata Syekh Ali dikutip dari kanal YouTube Putu Santri.

Meski kita mencari rezeki dengan baik, kita perlu ingat bahwa riba tetap menjadi bagian yang dilarang langsung oleh Allah.

Apa pun bentuk ribanya, sekali riba akan tetap riba. Maka dari itu, kita diminta untuk mengingat bahwa Allah akan tetap memberikan kita berbagai rezeki lewat berbagai cara.

Baca Juga: Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Menjadi Hamba Allah Dengan Terus Bersyukur dan Bersabar

Hanya saja, kita perlu menghindari penggunaan riba sebagaimana yang selalu diingatkan.

“Barang siapa yang takwa kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala akan diberikan jalan kemudahan dari segala kesusahan,” ucap Syekh Ali.