Menu


PAN dan PPP Berharap KIB Usulkan Satu Nama yang Sama untuk Jadi Capres

PAN dan PPP Berharap KIB Usulkan Satu Nama yang Sama untuk Jadi Capres

Kredit Foto: ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/aww

Kendati demikian, ia membantah bahwa KIB menunggu sikap dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Ia juga menampik, KIB menunggu pengumuman capres dari partai berlambang kepada banteng itu.

"Kita tidak tergantung pada satu partai politik, tapi kita memang ingin berhati-hati dalam memutuskan hal terbaik untuk rakyat Indonesia. Jadi kami secara intens selalu mendiskusikan dengan tokoh-tokoh yang kita anggap sebagai tokoh yang layak untuk memimpin Indonesia," ujar Mardiono.

Adapun saat ini, KIB terbuka dengan bergabungnya partai politik lain. Menjadi salah satu tugas PPP untuk mengajak partai lain bergabung bersama kerja sama politik antara PPP, Partai Golkar, dan PAN.

Ia mengatakan, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto kerap melontarkan terbentuknya KIB "plus-plus". Salah satunya dengan mengajak PBB yang juga merupakan irisan dari partai berlambang Ka'bah itu.

Baca Juga: Elite Gerindra Ini Terbuka jika Ganjar Berduet dengan Prabowo, Tapi Ada Syaratnya

"Termasuk (mengajak Partai) Bulan Bintang tentunya, yang sering disebut Ketua umum golkar disebutkan koalisi KIB plus plus. Ini kita masih terbuka masih menunggu jadi kemungkinan itu bisa saja, tidak tertutup," ujar Mardiono.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Republika.