Publik lagi-lagi mendapat berita terkait wisatawan mancanegara yang berbuat seenaknya di Bali. Kali ini, pelakunya adalah turis asal Rusia yang melanggar aturan berkendara motor. Peristiwa ini sempat terjadi pada Kamis (9/3/2023) waktu setempat.
Kepolisian setempat akhirnya mengadakan penilangan terhadap beberapa turis tersebut. Kelakuan seenaknya ini bukan kali pertama terjadi di Bali. Dari tahun ke tahun, masyarakat kerap menemukan berbagai kelakuan turis asing di Bali yang bikin resah.
Beberapa di antaranya bahkan terang-terangan menolak mengikuti aturan Indonesia. Dengan seenaknya mereka melakukan kegiatan ilegal yang berlawanan dengan hukum negara atau adat istiadat Pulau Dewata.
Mengutip beberapa sumber berbeda pada Jumat (10/3/2023), berikut beberapa tingkah laku wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Bali dan meresahkan warga sekitar.
Baca Juga: Dibuat untuk Memudahkan Wisatawan, Kemenparekraf Luncurkan Aplikasi Beautiful Indonesia
Kelakuan Turis Asing di Bali Yang Bikin Resah
1. Berkendara Sepeda Motor Tidak Mematuhi Aturan
Ini bisa dikatakan sebagai yang paling ringan, namun sering terjadi. Turis asing mengendarai sepeda motor tanpa memiliki SIM, tidak mengenakan helm atau bahkan kebut-kebutan adalah sesuatu yang cukup lumrah ditemukan di Bali. Ini tidak hanya berbahaya bagi diri mereka, tapi juga mengancam nyawa orang lain.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024