Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto memuji Presiden Joko Widodo atau Jokowi setelah mengecek pesawat anyar TNI AU berjenis C-130J-30 Super Hercules di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (8/3/2023). Apresiasi itu dikarenakan dukungan Jokowi untuk pertahanan Indonesia.
Menurut Prabowo, dukungan Pemerintahan Jokowi itu terbesar dalam sejarah.
Baca Juga: Ridwan Kamil Puji Prabowo, Sebut Sifat Tegasnya Harus Dicontoh Anak Muda
"Dukungan pemerintahan Pak Joko Widodo saya lihat dalam sejarah untuk pertahanan itu terbesar," kata Prabowo.
Meski demikian, Prabowo memahami kalau Jokowi tidak bisa selalu memprioritaskan urusan pertahanan. Misalnya saja ketika Indonesia dilanda Covid-19, mayoritas anggaran dialihkan untuk penanganan masyarakat yang terdampak.
"Jadi prioritas beliau, kita utamakan keselamatan rakyat," tuturnya.
Indonesia membeli C-130J-30 Super Hercules sebanyak lima unit. Tiga pesawat selanjutnya akan tiba pada Juni, Juli, dan Oktober 2023.
Baca Juga: Poros Ketiga Akan Diuntungkan Jika Anies-Prabowo Bertarung Sebagai Capres Dalam Pilpres 2024
Sementara unit terakhir direncanakan akan datang pada Januari 2024.
Menurut Prabowo, pesawat anyar itu lebih canggih ketimbang pesawat yang sudah dimiliki sebelumnya.
"Tadi pesawat Hercules pun yang tercanggih, sekarang ada semuanya ter-computerized."
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024