Pada salah satu tausiahnya, Ustadz Abdul Somad (UAS) pentingnya bershalawat saat bermajelis. Majelis akan menjadi majelis bangkai, busuk, berbau kalau tidak diiringi shalawat.
Banyak sekali bacaan shalawat yang bisa kita panjatkan ada shalawat ibrahimiyah, shalawat ummi, shalawat yang disambungkan dengan doa hingga shalawat al-fatih. Tapi apapun shalawat yang dibaca, itu adalah perintah Allah SWT.
Baca Juga: Nasihat Ustadz Abdul Somad: Pentingnya Menjadi Hamba yang Jujur
"Malaikat bershalawat, Allah bershalawat, orang beriman bershalawat. Apa maksud Allah bershalawat? Allah menurunkan ridha dan rahmat-Nya," ujar UAS, mengutip video yang diunggah di kanal YouTube Ustadz Abdul Somad Official, Rabu (8/3/2023).
UAS melanjutkan, siapa yang bershalawat sekali, Allah balas 10 kebaikan. Sekali bershalawat, tutup 10 kesalahan bahkan dinaikkan 10 derajat.
"Siapa yang mau dihapuskan dosanya, dinaikkan derajat tidak ada solusi selain bershalawat," tambah UAS.
Baca Juga: Menjauhi Maksiat atau Berbuat Taat Lebih Dahulu? Ini Penjelasan Ustadz Abdul Somad
Ada ajaran lain yang menganjurkan lebih afdol ketika berzikir. Berzikir juga tidak salah karena juga ada ajarannya. Tidak afdol adalah ketika tidak melakukan shalawat atau zikir.