Kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Umar Hasibuan atau Gus Umar menyindir Menteri BUMN Erick Thohir yang spanduknya tersebar hingga ke kampung halamannya.
Hal ini diungkapkannya melalui akun Twitter pribadinya.
"Seumur hidup baru kali ini ada menteri spanduknya dikampung saya. Jauh banget foto erik nyasar," katanya dalam unggahannya, Rabu, (1/3/2023).
Baca Juga: Komunikasi Antar Parpol Semakin Kuat, Ganjar-Erick Berpotensi Bisa Bertanding Pilpres
Tak hanya itu, Mantan Sekretaris BUMN Muhammad Said Didu juga mengomentarinya. Dia menyindir soal karakter yang ditanamkan pegawai BUMN.
"Orang ber AKHLAK akan sangat berat memanfaatkan jabatan untuk membiayai kepentingan pribadi yang terselubung seperti ini," ucapnya.
Diketahui, nilai budaya BUMN yaitu AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif).
Baca Juga: Bukannya Solid, PDIP-PAN Malah Adu Sindir Gegara Usulan Ganjar-Erick Jadi Capres-Cawapres
Diketahui, spanduk itu dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ke-25 tahun mulai digelar.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan