Menu


PR Ahmad Syaikhu sebagai Presiden PKS: Tambah Kursi Legislatif hingga Jadikan Kader sebagai Pimpinan Nasional

PR Ahmad Syaikhu sebagai Presiden PKS: Tambah Kursi Legislatif hingga Jadikan Kader sebagai Pimpinan Nasional

Kredit Foto: PKS

Konten Jatim, Jakarta -

Saat berbicara di kanal YouTube Refly Harun, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengatakan ada amanah-amanah yang diberikan kepadanya sejak terpilih sebagai Presiden PKS. 

Amanah pertama yang harus diwujudkan adalah menyangkut legislatif. Target PKS untuk kursi legislatif pada Pemilu 2024 adalah minimal 15 persen atau sekitar 86 kursi. 

Baca Juga: PDIP Ogah Berkoalisi dengan PKS, Ahmad Syaikhu: Kami Tetap Buka Silaturahim

"Kami sejak munas kelima ketika saya dipilih sebagai presiden, ada amanah yang dibebankan yaitu pertama menyangkut legislatif. Legislatif diamanahkan bahwa target 2024 adalah minimal 15 persen, sekitar 86 kursi dari 50," ujar Ahmad Syaikhu, Senin (27/2/2023). 

Selain itu yang kedua dalah diminta untuk berusaha menjadikan kader PKS sebagai pimpinan nasional, baik presiden atau wakil presiden. Hal itu sudah jadi amanah yang dibebankan kepada DPP PKS. 

"Oleh karena itu kami juga ingin berusaha seoptimal yang kami bisa, bagaimana menyodorkan beberapa nama yang memang kami miliki menurut pandangan PKS ini bisa diterima," jelas Ahmad Syaikhu. 

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman