Puteri Anetta Komarudin adalah kader Partai Golongan Karya (Golkar) yang disebut-sebut akan menjadi calon penerus Zainudin Amali sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).
Mengutip laman resmi DPR pada Senin (27/2/2023), Puteri Komarudin, nama panggilan dari sosok ini, dirinya merupakan wanita asal Bandung yang lahir pada 21 Agustus 1993. Dirinya memiliki cukup banyak pengalaman dalam pekerjaannya sebagai politikus.
Pendidikan Puteri Anetta Komarudin
Sebelum terjun ke dunia politik, Puteri Komarudin pernah menempuh pendidikan di Melbourne, Australia. Dirinya belajar di Trinity College Foundation Studies untuk mengambil gelar Diploma atau D3 pada 2011 lalu.
Baca Juga: Daftar Menpora dari Masa ke Masa: Didominasi Golkar
Selepas lulus dari sana, Puteri Komarudin melanjutkan sekolahnya di Universitas Melbourne. Berkuliah dari 2012 sampai 2015, dirinya berhasil mendapatkan gelar Bachelor of Commerce atau Sarjana Perdagangan.
Karir Puteri Komarudin
Suatu masa di tahun 2015, Puteri Komarudin pernah bekerja sebagai pegawai magang di Bank Mandiri. Saat itu dirinya menjabat sebagai international banking intern dan micro banking intern di perusahaan BUMN tersebut.
Setahun berselang, dirinya bekerja di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagai pengawas bank junior. Dirinya berada di posisi tersebut sampai tahun 2018. Saat bekerja di sana, Puteri Komarudin sudah merupakan kader Partai Golkar.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024