Menu


Belum Lama Jabat Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan Kini Dianggap Beban Jokowi, Penyebabnya Karena Hal ini

Belum Lama Jabat Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan Kini Dianggap Beban Jokowi, Penyebabnya Karena Hal ini

Kredit Foto: Antara/Kementerian Perdagangan

Konten Jatim, Jakarta -

Pengamat politik Jhon Sitorus menyebut Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan sebagai beban Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Penyebabnya tak lain karena Zulkifli Hasan kedapatan melakukan kampanye untuk anaknya di tengah-tengah sedang melakukan pekerjaannya.

"Masuk kabinet malah jadi beban pakde," kata Jhon Sitorus, dikutip Konten Jatim dari akun Twitter @Miduk15, Selasa (12/7/2022).

Jhon Sitorus merasa heran dengan sikap Zulkifli Hasan itu, terlebih aksi kampanye untuk anaknya dilakukan dengan modal minyak goreng.

Ia juga berpendapat bahwa Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu tak menghargai Presiden Jokowi yang sibuk bekerja.

"Presidennya sibuk bekerja, Menteri @Kemendag nya malah sibuk kampanye untuk anaknya," ujarnya.

"Modalnya pakai minyak goreng lagi," sambungnya.

Baca Juga: Siapa Sosok Keturunan China Berwatak Keras yang Dimaksud Mbah Gatot Bakal Jadi Presiden di 2024?

Dari sikap yang ditunjukan Zulkifli Hasan itu, Jhon Sitorus kemudian menyinggung soal ia yang tidak tertarik terhadap kader-kader PAN selain Bima Arya.

Hal itu dikarenakan selain Bima Arya, Jhon Sitorus menganggap semua kader Par memiliki sifat oportunis di mana mereka meminta jatah kursi kabinet tanpa berkeringat.


"Dari dulu saya tdk pernah tertarik kpd siapapun kader PAN utk masuk kabinet kecuali mas @BimaAryaS," ungkapnya.

"Selain itu Oportunis semua, ga berkeringat tp minta jatah," pungkasnya.

Baca Juga: Gak Usah Dengan Jokowi, Anies Dibandingkan Sama Sosok ini Pun Sudah Kalah Telak, Malah Kini 'Gabener' Dianggap Norak

Diberitakan sebelumnya, Zulkifli Hasan kedapatan membagikan minyak goreng murah saat meninjau sebuah pasar di Teluk Betung Timur, Bandar Lampung, Sabtu (9/7/2022).

Saat membagikan minyak goreng, Zulkifli Hasan juga meminta warga untuk memilih putrinya yakni Futri Zulya Savitri yang bakal maju sebagai Caleg dari PAN.

Permintaan Zulkifli Hasan itu pun seketika menjadi perbincangan banyak pihak sehingga ia dianggap melakukan kampanye untuk anaknya.

Bahkan Presiden Jokowi pun sampai menegur Zulkifli Hasan dan memintanya untuk fokus terhadap pekerjaannya.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan