Menu


Sekretaris DPD PDIP DKI Sebut Jakarta Butuh Pemimpin yang Miliki Kemampuan Pusat

Sekretaris DPD PDIP DKI Sebut Jakarta Butuh Pemimpin yang Miliki Kemampuan Pusat

Kredit Foto: Instagram/Gembong Warsono

Konten Jatim, Jakarta -

Selain pemilihan presiden (Pilpres), 2024 juga menjadi tahun pemilihan kepala daerah (Pilkada). Salah satu daerah yang menghadapi pilkada adalah DKI Jakarta. 

Sekretaris DPD PDI Perjuangan (PDIP) DKI Jakarta Gembong Warsono mengatakan, walaupun Jakarta tidak lagi menyandang status ibu kota negara, namun Jakarta menjadi pusat dari berbagai pusat. 

Baca Juga: Baru Pulang dari Jakarta, Gibran Sebut Bahas soal Pekerjaan Masa Depan, Sinyal Maju Pilgub DKI?

Oleh sebab itu, Gembong melanjutkan, pemimpin Jakarta perlu diisi oleh sosok yang memiliki kemampuan pusat. 

"Artinya dia harus memiliki wawasan dan mereka memiliki inovasi yang jenius untuk menghadapi zaman yang semakin berkembang," kata Gembong, mengutip video yang diunggah di kanal YouTube TribunNews Bogor, Kamis (16/2/2023). 

Dalam kesempatan itu, Gembong menceritakan bagaimana Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama merupakan sosok yang paling luar biasa dalam memimpin Jakarta. 

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman