Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Mohamad Guntur Romli kembali menyinggung soal penggalangan dana Kapal Selam pengganti KRI Nanggala-402.
Diketahui, penggalangan dana untuk Kapal Selam ini sempat digaungkan oleh pendakwah Ustadz Abdul Somad (UAS) tepat satu tahun lalu.
Guntur Romli mempertanyakan terkait kemana aliran uang hasil penggalangan dana untuk Kapal Selam tersebut.
"Halo, ada yang tahu, penggalangan dana yang katanya untuk kapal selam itu kemana ya?" tanya Guntur, dikutip Konten Jatim dari akun Twitter miliknya, Rabu (6/7/2022).
Halo, ada yg tahu, penggalangan dana yang katanya untuk kapal selam itu kemana ya?? pic.twitter.com/TtsC6WwbCU
— Mohamad Guntur Romli (@GunRomli) July 6, 2022
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024