Menu


Masih di Gerindra, Sandiaga Malah Banjir Dukungan dari Masyarakat Lombok untuk Nyapres

Masih di Gerindra, Sandiaga Malah Banjir Dukungan dari Masyarakat Lombok untuk Nyapres

Kredit Foto: Twitter Sandiaga Salahuddin Uno

Konten Jatim, Surabaya -

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno kembali mendapatkan dukungan dari masyarakat yang tergabung dalam organisasi Teman Sandi dan warga di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Dukungan itu disampaikan oleh warga bersama dengan Teman Sandi pada, Jumat 3 Februari 2023.

Baca Juga: Demokrat Sebut Dukung Anies Gegara Antitesa Jokowi, Yusuf Dumdum: Sukanya Sama Tukang Ngibul

Kegiatan Teman Sandi itu diawali dengan kegiatan gotong royong yang digelar tepat di Kecamatan Praya Tengah, Lombok Tengah. Dalam kegiatan ini Teman Sandi mengajak para warga untuk bergotong royong di lingkungan sekitar.

Gotong royong ini disemarakkan oleh ratusan orang peserta. Adapun tujuan Teman Sandi mengadakan gotong royong ini adalah untuk memperkuat solidaritas para warga dan juga mengeratkan tali silaturahmi.

Di sela kegiatan itu peserta pun mendeklarasikan dukungannya kepada Sandiaga Uno untuk maju ke Pilpres 2024. Martinus salah satu peserta gotong royong meyakinkan warga sekitar jika Sandiaga Uno bisa mensejahterakan rakyat.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan JPNN.