Menghabiskan waktu liburan di akhir pekan bisa dilakukan dengan mempelajari hal baru yang sederhana, misalnya melalui kebun wisata bersama anak-anak. Untuk warga Lamongan dan sekitarnya, ini bisa dilakukan di Maharani Zoo & Goa.
Kebun binatang dan goa yang satu ini bisa menawarkan pengalaman ganda berwisata menikmati keindahan sekaligus mempelajari hal baru. Belum lagi, berbagai spot instagenik yang menanti untuk segera dimanfaatkan dan terabadikan dalam feed Instagram kita.
Di Maharani Zoo dan Goa, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan sebagai tips berkunjung agar liburan lebih menyenangkan dan berkualitas.
Baca Juga: Profil Telaga Sarangan: Fasilitas, Rute, dan Tiket Masuknya
Menurut Sikidang, berikut beberapa hal yang bisa diperhatikan, di antaranya:
- Waktu paling dianjurkan untuk menjelajah spot wahana menarik di Maharani Zoo ialah pagi hari. Selain masih segar, suasana di destinasi wisata yang satu ini juga cocok dengan waktu pagi.
- Agar bisa berburu gambar anti mainstream saat mengeksplor Maharani Zoo, jangan lupa menyiapkan kamera berkualitas baik.
- Bawalah uang lebih saat mengeksplor tempat wisata ini karena over budget sering terjadi saat berlibur.
Rute
Baca Juga: Menilik Pantai Pulau Merah dan Daya Tariknya, Betulkah Berwarna Merah?
Maharani Zoo dan Goa berlokasi di Wisata Bahari Lamongan, yang merupakan salah satu destinasi wisata populer dan terkenal di Lamongan. Tepatnya, alamatnya ialah di Jalan Raya Paciran, Paciran, Lamongan, Jawa Timur.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan