Menu


Mampir ke Sukoharjo, Anies Baswedan Ajak Gibran Rakabuming Bertemu di Jakarta

Mampir ke Sukoharjo, Anies Baswedan Ajak Gibran Rakabuming Bertemu di Jakarta

Kredit Foto: ANTARA/Aris Wasita

Konten Jatim, Jakarta -

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming mengatakan bahwa mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sempat berpamitan setelah menghadiri acara para dalang di Sukoharjo pada Kamis (01/02/2023) kemarin.

Gibran pun sempat berkomunikasi dengan Anies melalui sambungan telepon, tetapi komunikasi itu dimulai dari ajudan Anies Baswedan.

"Tadi pagi sempat komunikasi lewat telpon. Dari ajudan beliau, (Pamit pulang?) Iya," kata Gibran ketika ditemui di Balaikota Solo, Kamis (2/2/2023).

Baca Juga: Sandiaga Sengaja Membocorkan Perjanjian Prabowo-Anies? Begini Respon Andre Rosiade

Disinggung apakah ke depannya akan ada agenda dengan Anies di Kota Solo, Gibran mengatakan sejauh ini belum ada. Namun, ia malah mendapatkan ajakan untuk pertemuan di DKI Jakarta.

"Belum, beliau tadi malah ngajaknya ke Jakarta, ketemu di Jakarta saja ya, (rencana?) Gak tahu," katanya.

Gibran mengatakan bahwa dirinya juga sempat diceritakan bagaimana kegiatan Anies dengan para dalang di Sukoharjo kemarin. Hal tersebut mengingat bahwa Anies sendiri adalah dewan pembina di komunitas dalang sejak 2015.

Sebelumnya, Anies mengatakan bahwa pertemuan tersebut dalam rangka silaturahmi dan diskusi internal dengan Komunitas Pelestari Seni Budaya Nusantara (KPSBN).

"Sore hari ini kita silaturahmi dengan semua dalang-dalang itu jadi komunitas pelestari seni budaya Nusantara yang kemudian berkumpul bersama jadi kita tadi berdiskusi soal kebudayaan, soal memajukan wayang kulit," kata Anies, Rabu (1/2/2023).

Baca Juga: Sentil Hasan Nasbi Bertaruh Alphard, Rocky Gerung: Lawan Anies Khawatir

Anies sendiri mengaku telah menjadi pembina KPSBN sejak tahun 2015. Sedangkan diskusi pada sore hari tersebut ia mengatakan untuk menilik progres yang sudah dilalui sejak dirinya menjadi pembina.

"Ini semua sekaligus mereview apa-apa saja yang sudah kita kerjakan bersama selama delapan tahun ini. Jadi, pertemuan tadi silaturahmi, tukar pikiran dan saya tadi sampaikan kita belanja masalah. Apa-apa saja yang perlu kita tingkatkan sehingga budaya kita lestari, berkembang dan makin kuat lintas generasi," pungkasnya. 

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Republika.