Menu


Partai Demokrat Resmi Dukung Anies, Fahira Idris Sentil Parpol yang Lamban Tentukan Capres

Partai Demokrat Resmi Dukung Anies, Fahira Idris Sentil Parpol yang Lamban Tentukan Capres

Kredit Foto: Istimewa

Konten Jatim, Pemilu 2024 -

Partai Demokrat resmi mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (bacapres) pada Pilpres 2024. Pendaftaran bacapres memang baru dibuka pada Oktober 2023, tetapi penetapan oleh partai politik atau gabungan partai politik sejak dini dinilai positif bagi proses demokrasi. 

Anggota DPD RI Fahira Idris mengatakan, partai politik atau gabungan partai politik yang menetapkan capresnya jauh hari sebelum masa pendaftaran menunjukan kesiapannya menghadapi pemilu.

Baca Juga: KIB Belum Tentukan Capres, Zulhas: Tak Mudah untuk Berunding  

“Semakin cepat parpol atau gabungan partai politik menetapkan atau mendeklarasikan capresnya, semakin baik bagi rakyat dan bagi parpol itu sendiri," kata Fahira dalam keterangannya, mengutip Akurat.co. 

Menurut Fahira, rakyat akan punya waktu yang leluasa untuk menggali rekam jejak capres yang diajukan, menguji integritas dan kapasitasnya serta lebih punya banyak waktu memahami visi yang diusung capres untuk Indonesia ke depan. 

"Sementara bagi parpol, penetapan capres sejak dini menandakan parpol tersebut punya pandangan politik yang kuat atau tidak bimbang menghadapi Pemilu 2024," jelasnya. 

Masih kata Fahira, mendeklarasikan capres sejak dini, bukan berarti parpol atau gabungan partai politik tidak hati-hati, terburu-buru, atau grusa-grusu. Namun lebih kepada bentuk kesiapan partai pengusung agar capres yang mereka ajukan langsung diuji oleh publik luas. 

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Akurat.