Menu


Demokrat Resmi Dukung Anies di Pilpres 2024, Syahrial Nasution Tegaskan Hal Ini

Demokrat Resmi Dukung Anies di Pilpres 2024, Syahrial Nasution Tegaskan Hal Ini

Kredit Foto: Suara.com

Konten Jatim, Jakarta -

Balitbang DPP Partai Demokrat, Syahrial Nasution menyebut bahwa Koalisi Perubahan yang digagas Partai NasDem, Partai Demokrat, dan PKS masih satu frekuensi untuk mendukung Anies Baswedan di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

"Kesepakatan tiga Ketua Umum parpol akan mengusung Anies," kata Syahrial dalam keterangannya, Jumat (27/1/2023).

Syahrial juga mengatakan bahwa ketua umum ketiga partai akan melakukan pertemuan dalam waktu dekat ini untuk membicarakan terkait peresmian Koalisi Perubahan.

Baca Juga: Gelar Pertemuan, Anies Pastikan Nasdem-Demokrat-PKS Siap Bergerak Bersama

Dia menyebutkan hal tersebut sebagai komitmen bersama agar bisa mengusung Anies Baswedan di Pilpres 2024.

"Hal ini guna memenuhi persyaratan PT 20 persen supaya ketiga partai bisa berlayar mengusung capres cawapres," ujar dia.

Begitu para ketum menandatangani kesepakatan koalisi, tambah Syahrial, maka Anies cukup syarat dinyatakan sebagai calon presiden dari Koalisi Perubahan.

Baca Juga: Demokrat Serahkan Urusan Cawapres ke Anies

Bahkan tidak menutup kemungkinan ada partai lain yang juga ikut bergabung.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.