Menu


Harun Masiku Belum Juga Tertangkap, Tiba-tiba Megawati Pidato 'Jangan Korupsi'

Harun Masiku Belum Juga Tertangkap, Tiba-tiba Megawati Pidato 'Jangan Korupsi'

Kredit Foto: RMOL Bengkulu

Konten Jatim, Jakarta -

Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri memberikan peringatan kepada para kader PDIP nya.

Megawati menyampaikan wejangan sekaligus peringatan dalam agenda 'Politik Cerdas Berintegritas' Terpadu di Kantor KPK di Jakarta, Senin (27/6/2022).

Pada kesempatan itu, Megawati memperingatkan kader PDIP agar tidak korupsi.

Megawati bahkan mengancam akan mengeluarkan kader yang terlibat dalam penggelapan uang atau korupsi.

Megawati juga menekankan bahwa PDIP akan mencegah terjadinya korupsi dengan program-program yang telah digalakkan.

BACA JUGA: Pas Rakyat Kecil Lagi Susah, Kader Megawati Malah Nyolong Bansos, Sekarang Jadi Disindir Kan Sama Tukang Bakso

"Betapa malunya kalian itu, seumur hidup di sini tercoreng, anak-istri, kalian nggak kasian? Nggak kasian ya sama turunan?," ujar Megawati dalam sebuah video yang ditunjukan oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

"Saya bilang jangan korupsi, masih aja ada korupsi, get out! Keluar kamu daripada merusak partai kita," seru Mega.

"Siapa berbuat itu (korupsi), pecat! Keluarkan dia dari PDI Perjuangan!" tegas Megawati, menambahkan dalam video yang dipaparkan Hasto.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Rakyat Merdeka.