Partai Nasdem menyampaikan pihaknya bakal meminta maaf kepada masyarakat jika bakal capres dari NasDem Anies Baswedan gagal nyapres. Hal itu disampaikan oleh Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali.
Pasalnya hingga saat ini, koalisi perubahan yang terdiri dari Partai NasDem, Demokrat dan PKS belum juga resmi deklarasi.
Baca Juga: Proyek Sodetan Ciliwung Mangkrak 6 Tahun, Pegiat Medsos: Korban Berjatuhan Selama Masa Itu
Artinya, Anies sebagai bakal capres belum memenuhi ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold sebesar 20 persen.
Menanggapi itu, pendukung Ganjar Pranowo, Jhon Sitorus menyindir NasDem yang semakin pesimis.
“Makin hari makin pesimis. Abas (Anies Baswedan) hanya dijadikan sebagai sapi perah oleh Nasdem,” ucapnya dalam unggahannya, Rabu, (25/1/2023).
Menurut Jhon, setiap kampanye Anies selalu dipaksa untuk mengenakan atribut NasDem.
“Kepastian koalisi makin tak jelas, PKS inginnya Aher sedangkan bagi Demokrat AHY harga mati. Ujungnya, Abas hanya akan gigit jari,” tandasnya.
Baca Juga: Said Didu Sebut Pemerintah Tak Mampu Atasi Utang Negara, Stafsus Menkeu: Ini Fitnah!
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali mengatakan, Nasdem telah menyiapkan alternatif jika tak menemukan kesepakatan dengan PKS dan Demokrat.
“Ketika kemudian ini terhambat dengan persyaratan yang tidak mungkin kita penuhi, tentunya kita harus punya alternatif-alternatif,” ungkapnya 24 Januari lalu.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024