Menu


Bakal Dialami Gibran, Pengamat Sebut Ciri Khas Karier Politik Jokowi ‘Lompat-lompat’

Bakal Dialami Gibran, Pengamat Sebut Ciri Khas Karier Politik Jokowi ‘Lompat-lompat’

Kredit Foto: Antara/Hanni Sofia

Konten Jatim, Surabaya -

Gibran Rakabuming Raka disebut akan maju dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024. Hal ini pertama kali disampaikan oleh Sekretis Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan (PDIP) DKI Jakarta, Gembong Warsono.

Terkait hal itu, pengamat politik Rocky Gerung menilai jejak Presiden Joko Widodo atau Jokowi bakal menurun ke putranya. Jejak politik yang dimaksud oleh Rocky adalah ciri khas politik ‘lompat-lompat’ ala Jokowi.

Baca Juga: Sekber Jadi Bukti Koalisi PKB-Gerindra Lebih Serius dari KIB dan Koalisi Perubahan

“Problem pak jokowi adalah lompat-lompat, dan nggak mateng lalu jadi presiden, karena tetap, pemilihan kan ada stagingnya, lain kalau ada situasi yang tiba-tiba muncul dan dicari orang ternyata nggakpapa orang itu dikader secara cepat-cepat,” ujar Rocky dikutip dari kanal YouTube Rocky Gerung Official, Rabu (25/1/2023).

Hal itu, kata Rocky, menandakan bahwa faser persiapan politik dan kaderisasi pemimpin di Indonesia masih jauh dari kata matang.

Rocky lantas menyebut perubahan sistem pemerintahan Indonesia terjadi karena kecelakaan, bukan murni matang dan disiapkan jauh hari.

“Kita sudah mengalami satu fase di mana persiapan politik itu nggak ada, kaderisasi itu nggak ada, semua sistem perubahan pemerintahan itu kan sebetulnya karena kecelakaan,” kata Rocky.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman