Menu


Pantai Pelang, Wisata Bahari dengan Deretan Pohon Pinus dan Air Terjun untuk Awet Muda

Pantai Pelang, Wisata Bahari dengan Deretan Pohon Pinus dan Air Terjun untuk Awet Muda

Kredit Foto: Google Maps/Agus R1Y4NT0

Konten Jatim, Jakarta -

Jika berkunjung ke Trenggalek, tidak ada salahnya berwisata ke Pantai Pelang. Pantai Pelang berlokasi di Desa Wonocoyo, Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. 

Mengutip laman DPMPTSP Kabupaten Trenggalek, luas Pantari Pelang sekitar 20 hektare, berada sekitar 56 Km barat daya Kota Trenggalek.

Baca Juga: Pantai Buyutan di Pacitan, Alternatif Wisata Alam Pelepas Penat

Pantai Pelang adalah salah satu pantai yang masih alami dan populer dengan ombaknya yang besar. Tidak jauh dari Pantai Pelang, terdapat air terjun yang menyerupai tirai.

Wisatwan biasanya mandi di air terjun tersebut dan dapat membuat awet muda. Selain itu wisatawan juga bisa menikmati keindahan panorama laut dan puncak bukit kecil di dekat pantai.

Hal lainnya yang menarik dari Pantai Pelang adalah terdapat sebuah goa kecil yang dihuni siput sungai. Selain itu di sekitar pantai terdapat banyak pohon pinus yang rindang dan sejuk untuk tempat istirahay sejenak. 

Jika membawa tikar dan bekal, wisatawan bisa berpiknik di bawah pohon-pohon pinus tersebut. Rasanya pasti menyenangkan berpiknik sambil menikmati panorama laut yang biru ditambah suara deru ombak yang menenangkan. 

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman