Menu


Buya Yahya Menanggapi Fenomena Artis Lepas Cadar di Depan Awak Media: Jangan Congkak

Buya Yahya Menanggapi Fenomena Artis Lepas Cadar di Depan Awak Media: Jangan Congkak

Kredit Foto: Twitter/Buya Yahya

Konten Jatim, Jakarta -

Fenomena salah satu artis yang baru-baru ini melepas cadarnya di depan awak media rupanya sampai ke meja kajian Buya Yahya. Salah satu jamaah menanyakan terkait fenomena tersebut.

Namun, Buya Yahya menanggapi pertanyaan tersebut dengan komentar yang berhati-hati. Ia menyebut agar jangan congkak dalam beragama. Hal ini disampaikannya seperti ditayangkan YouTube Al-Bahjah TV, dikutip Sabtu (27/5/2023).

“Cadar adalah agama, akan tetapi dalam hukum cadar, ulama berbeda pendapat dalam hal ini. Kebanyakan mengatakan menggunakan cadar adalah sebuah keharusan … Ada sebagian kecil dari ulama mengatakan, menggunakan cadar di depan orang laki-laki tidak wajib,” buka Buya Yahya.

Baca Juga: Sama-Sama ‘Pakai Cadar’, Mengapa Cadar, Niqab, dan Burqa Berbeda?

Namun, ia juga menyebut agar jangan terlalu kasar atau kaku atas hukum yang masih ada perbedaan di seputar ulama. “Saya pribadi kalau saya ketemu dengan orang bercadar, tentu lebih kita bersyukur, lebih kita nyaman,” lanjutnya.

Namun, jika ada orang yang tidak bercadar, Buya Yahya mengaku tak akan mencaci. “Maka kami sampaikan, jangan congkak dalam beragama. Gara-gara sudah bercadar, merendahkan yang tidak pakai cadar,” simpulnya.

Baca Juga: Apakah Boleh saat Shalat Cadar Tetap Dipakai? Ini Pandangan Ustadz Abdul Somad

Usai mengetahui fenomena tersebut berkaitan dengan artis, Buya Yahya yang sebelumnya mengaku tak tahu-menahu terkait konteks pertanyaan tersebut pun turut mendoakan artis yang dimaksud. “Saya doakan artis tersebut, semoga Allah menjaganya, Allah memuliakannya.”