Menu


Soal Kasus Korupsi Proyek BTS, Loyalis Anies: Jangan Sampai Ada Kesan Jokowi Singkirkan Anies Baswedan

Soal Kasus Korupsi Proyek BTS, Loyalis Anies: Jangan Sampai Ada Kesan Jokowi Singkirkan Anies Baswedan

Kredit Foto: Twitter/Anies Baswedan

Konten Jatim, Jakarta -

Loyalis Anies Baswedan, Syahganda Nainggolan, melihat bahwa penangkapan Johnny G. Plate sebagai tersangka kasus korupsi proyek BTS 4G merupakan bagian dari usaha penjegalan Anies Baswedan untuk Pilpres 2024. 

Syahganda menilai, jika memang tidak ada niatan tersebut, seharusnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) beretika dengan mencopot Johnny G. Plate sebagai Menkominfo, baru menjadikannya tersangka.  

Baca Juga: Rudi Kamri: Jika Anies Jadi Pemimpin, Keberagaman Akan Terancam

"Etikanya harusnya Jokowi berhentikan dia sebagai pembantu presiden karena posisi Johnny Plate bukan orang partai, dalam konteks dia dituduh korupsi, tapi sebagai pembantu presiden," ujar Syahganda, mengutip video yang diunggah di kanal YouTube tvOneNews, Kamis (25/5/2023). 

"Ini tahun 2023, belum pergantian presiden, oleh karenanya harusnya diberhentikan baru ditangkap dan lain-lain," tambahnya.  

Syahganda menilai, karena Johnny G. Plate ditangkap sebelum dicopot sebagai Menkominfo, akhirnya seolah-olah bagian dari usaha menyingkirkan Anies.

Apalagi, proyek BTS 4G tersebut merupakan proyek 2021-2022, di mana Anies belum dideklarasikan sebagai capres. 

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman