Menu


Sandiaga Ngaku Belum Jalin Komunikasi Formal dengan Plt Ketum PPP

Sandiaga Ngaku Belum Jalin Komunikasi Formal dengan Plt Ketum PPP

Kredit Foto: Instagram/Sandiaga Uno

Konten Jatim, Surabaya -

Sandiaga Salahudin Uno secara resmi keluar dari Partai Gerindra dan berencana gabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Sandiaga mengaku belum ada komunikasi formal dengan Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono.

Baca Juga: Puan Siap Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

"Belum ada komunikasi formal terkait masalah itu. Karena sekarang lagi menari dan Solo menari ini nuansanya pas banget," terang Sandi saat ditemui, Sabtu (29/4/2023).

Sandi pun mantap berlabuh ke PPP meski belum genap satu minggu keluar dari Partai Gerindra. Sandi pun menyebut Partai Gerindra merupakan partai yang sudah kuat.

"Mudah-mudahan ini menjadi langkah yang membawa semangat politik yang lebih sejuk. Mohon doanya saja," katanya.

Baca Juga: Survei Poltracking: Elektabilitas Prabowo Kembali Melejit, Kalahkan Anies dan Ganjar

Ketika ditanya apakah sudah membuat Kartu Tanda Anggota (KTA) partai berlambang Ka'bah ini, Sandi mengaku belum. Ia pun tidak mau buru-buru untuk membuat KTA PPP.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.