Rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Ma’mun Murod angkat suara terkait terduga ancaman pembunuhan oleh peneliti BRIN, Andi Pangerang Hasanuddin terhadap warga Muhammadiyah. Ia menyebutnya seperti bergaya preman.
Baca Juga: Ketika Sandiaga Uno Pamit dari Gerindra di Momen Idul Fitri
Melalui cuitannya di Twitter, tokoh Muhammadiyah itu menyentil Presiden, Kapolri, Menteri Agama, hingga Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan.
“Pak Presiden @jokowi Prof. @mohmahfudmd , Pak Kapolri @ListyoSigitP @DivHumas_Polri , Gus Menag @YaqutCQoumas , Kepala @brin_indonesia bagaimana dengan ini semua?” ungkapnya, dikutip Senin (24/4/2023).
Ia mempersoalkan Andi Pangerang Hasanuddin, terkait ungkapan yang diduga bernada ancamannya di sosial media.
“Kok main-main ancam bunuh?” ujarnya.
Baca Juga: Gerakan Koalisi Perubahan Makin Tenggelam, Anies Dipastikan Gagal Nyapres
Menurutnya, BRIN mestinya diisi orang yang memperlihatkan intelektualitasnya. Bukan seperti preman.
“BRIN sebagai lembaga riset hrsnya diisi mereka yang menampakkan keintelektualannya, bukan justru seperi preman,” pungkasnya.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO