Usai Idul Fitri 1444 Hijriah Sandiaga akan mengambil keputusan besar untuk menentukan langkah ke depan. Langkah tersebut berkaitan dengan pemilu serentak yang akan dilaksanakan pada 2024.
"Setelah Lebaran akan ada keputusan yang cukup berat. Pemilu tinggal 304 hari lagi, jadi mudah-mudahan ikhtiar kita diberikan jalan," katanya, dilansir Antara.
PKS bersama Partai Nasdem dan Partai Demokrat mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024. PKS beberapa waktu terakhir memberikan sinyal untuk menduetkan Anies dengan Sandiaga Uno.
Baca Juga: Beri Saran ke Anies Baswedan, Guntur Soekarnoputra Direspon Begini oleh PKS
Saat ini, isu kepindahan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) semakin menghangat.
Sandiaga mengaku tengah meminta masukan dari sejumlah ulama dan tokoh masyarakat terkait kepindahannya tersebut.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024