Kejadian saling sanjung terjadi antara Ketua Umum Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jaksel.
Prabowo Subianto mengenang kenangan dengan Partai Amanat Nasional (PAN) saat Pilpres 2019 silam dimana Gerindra, PAN, PKS dan beberapa partai lain mengusung Prabowo saat itu.
Baca Juga: Survei LSI: Prabowo Bertengger di Puncak, Ganjar Alami Penurunan Cukup Signifikan
Prabowo mengatakan, PAN merupakan sahabat lama Partai Gerindra.
“Saya sangat gembira karena Pak Zul ini dan kawan-kawan dari PAN sahabat lama ya,” ujarnya di sela-sela pertemuannya dengan Zulkifli Hasan di Kartanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (8/4/2023).
“Kalau kita flashback nampaknya mereka sudah sangat mengenal Kertanegara No 4 ini. Jadi sudah 10 tahun kita bersama, Inshaallah kita terus bersama untuk kebaikan bangsa dan rakyat,” jelasnya.
Senanda, pria akrap dipanggil Zulhas itu juga mengungkap kenangannya pada saat Pilpres 2019.
“Betul saudara-saudara saya di sini hafal semua lantai bawah atas, kamar mandinya hafal. Karenakan lama sekali sering di sini,” ujarnya.
Baca Juga: Soal Wacana Pembentukan Koalisi Besar, PAN Sebut Tak Ada Campur Tangan Jokowi
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan