Sementara suara dukungan untuk Anies Baswedan cenderung stabil dan mengalami sedikit penguatan sebesar 1,3 persen, yakni dari 24 persen pada Februari menjadi 25,3 persen.
“Itu berarti 8,1 persen turunnya suara Ganjar itu terpecah atau menjadi undecided. Sebagian ke Prabowo, sedikit ke Anies. Tapi itu dugaan. Tapi poin utamanya terjadi penurunan signifikan. Tampaknya ada perpindahan suara dari Ganjar ke Prabowo,” ujar Djayadi.
Baca Juga: Pengamat Ini Sebut Pasangan Ganjar-Mahfud Bisa Menangkan Pemilu
Survei LSI ini dilakukan pada 31 Maret sampai 4 April 2023. Sebanyak 1.229 responden terlibat dalam survei ini. Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random digit dialing (RDD) yakni teknik memilih sampel melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak. Margin of error survei ini diperkirakan kurang lebih 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen, asumsi simple random sampling.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024