Suasananya pun enak, teduh sekali. Pada bagian pertama, ketika Nabi mengatakan dihilangkan dariku waktunya tidak disebutkan, ini kata ulama menunjukkan dibuat gaib waktunya supaya kita semangat mencarinya.
“Karena itu kalau kita tidak ingin kehilangan malam Al Qadar, maka rahasia pertamanya adalah setiap malam Ramadan bangun, walaupun cuma 15 menit, 20 menit, usahakan bangun,” ujar Ustadz Adi.
Oleh karena sifatnya malam, malam itu terbuka, setelah kita salat tarawih, istirahat sejenak untuk tidur, lalu malamnya bangun.
Baca Juga: Dua Hikmah Penting dari Malam Lailatul Qadar
“Maka bangunlah mulai jam 2.30 atau sekedar jam 3 dan tunaikan salat dua rakaat. Walaupun hanya dua rakaat, sempatkanlah,” tandasnya.