Menu


4 Fakta Menarik Pertemuan Prabowo dan Puan Maharani, Gerindra-PDIP Siap Berkoalisi?

4 Fakta Menarik Pertemuan Prabowo dan Puan Maharani, Gerindra-PDIP Siap Berkoalisi?

Kredit Foto: instagram.com/@puanmaharani/

Konten Jatim, Jakarta -

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) sekaligus ketua DPP PDIP, Puan Maharani, dikabarkan mengunjungi kediaman Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto di Hambalang, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022) yang didampingi oleh sejumlah elite PDIP.

Pertemuan keduanya yang terlihat 'mesra' merupakan sebagai safari politik yang diketahui, kunjungan Puan telah diutus dari sang ibunda, Megawati Soekarnoputri, selaku Ketua Umum PDIP.

Pertemuan antara Prabowo dan Puan di Hambalang berjalan sekitar 3 jam. Kemudian, dalam pertemuan tersebut ada beberapa momen yang dilakukan, mulai dari menaiki kuda hingga makan siang bersama. 

Selain menghabiskan momen bersama, ada beberapa hal yang juga disampaikan oleh Puan kepada Prabowo. Berikut fakta-fakta menariknya seputar pertemuan Prabowo dan Puan:

1. Memiliki pemahaman yang sama

Setelah pertemuan keduanya, Puan mengatakan tengah menjalin komunikasi lebih mendalam dengan Ketua Umum partai Gerindra, perihal kelanjutan Pilpres 2024. Menurut Puan, pasca pertemuannya dengan Prabowo, ia merasa memiliki pemikiran atau pemahaman yang serupa di antara keduanya.

"Jadi tentu saja pada pertemuan ini bukan hanya kali ini kita akan tetap menjalankan pertemuan-pertemuan yang lebih panjang. Nanti pada saatnya tentu saja akan kita putuskan mana yang terbaik dalam membangun bangsa dan negara di kemudia hari," ungkap Puan, dilansir dari laman CNN Indonesia.

Baca Juga: Mengejutkan, Tanda-tanda Prabowo dan Sandiaga Pecah Kongsi Makin Jelas! Orang Penting di Gerindra Ini Bilang Begini

2. Beri sinyal berkoalisi pada Pilpres 2024 mendatang

Baik Prabowo dan Puan tampaknya telah memberi sinyal untuk berkongsi menjadi calon kandidat presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 mendatang. Namun, hal tersebut masih dikatakan kemungkinan oleh Prabowo.

"Saya kira ya dari segi teori kemungkinan ya pasti memungkinkan. Tadi kan demi kebaikan bangsa dan negara, kenapa tidak?" ucap Prabowo.

Puan Maharani pun mengungkapkan hal yang serupa. Baginya, dalam ranah politik tidak ada hal yang mustahil terjadi, demi bangsa dan negara.

3. Berencana untuk membentuk tim khusus

Sufmi Dasco Ahmad selaku Ketua Harian Gerindra mengatakan bahwa mereka berencana untuk membentuk tim khusus untuk berkomunikasi lebih mendalam usai pertemuan keduanya. Nantinya, tim tersebut yang akan melanjutkan komunikasi antara Gerindra dan PDIP.

Prabowo juga mengungkapkan hal yang senada. Melalui konferensi pers, Ia mengungkapkan bahwa pertemuannya dengan Puan sebagai tokoh politik tidak akan berakhir di situ saja.

Baca Juga: Meski Elektabilitas Ganjar, Anies, dan Prabowo Tinggi, Tapi Bakal Kalah dengan Sandiaga Uno Gegara Ini

4. Momen menaiki kuda bersama

Tak hanya sekadar membahas urusan Pilpres 2024, Prabowo juga mengajak sekaligus mengajari Puan untuk menaiki kuda. Di sana, Puan diberi pelatihan singkat oleh instruktur yang berada di sana, selama 15 menit. Prabowo juga menemani Puan dengan menaiki kuda cokelat yang ia beri nama Cunhal.

Sementara itu, Puan menaiki kuda jenis Lusitano yang diberi nama Salero. Diketahui, Kuda tersebut juga pernah di dinaiki oleh Presiden Jokowi saat menjamu ke kediaman Prabowo pada 2016 lalu.

Baca Juga: Halo Gerindra, Jangan Sampai deh Senasib Sama PKS! Dikasih Wanti-wanti Nih Sama Fahri Hamzah

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024