Ketua Dewan Syura Partai Ummat, Amien Rais menyebutkan elektabilitas Ganjar Pranowo makin hancur jelang Pilpres 2024.
Oleh sebab itu, dirinya mengaku makin mantap untuk mendukung Anies Rasyid Baswedan sebagai calon presiden di Pilpres 2024 mendatang.
Baca Juga: Tak Jadi Dukung Ganjar, Koalisi Besar yang Bakal Dibangun Jokowi untuk Prabowo?
Menurut Amien, hancurnya elektabilitas Ganjar Pranowo sangat dipengaruhi atas sikapnya menolak Timnas Israel yang akan bertanding di Piala Dunia Usia 20 tahun.
Penolakkan itu, kata Amien, berbuntut pembatalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia Usia 20 yang mengakibatkan ganjar Pranowo Nyungsep.
"Pencabutan dari FIFA, Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia Usia 20 tiba-tiba Pak Ganjar nyungsep," kata Amien Rais usai menghadiri Rakerwil Partai Ummat di Semarang, Minggu (2/4/2023).
Amien Rais mengaku dirinya terus mengikuti elektabilitas Ganjar Pranowo dan dirinya pun menunggu langkah yang akan dilakukan untuk mengembalikan elektabilitasnya.
Baca Juga: Najwa Shihab Cecar Ganjar soal Piala Dunia U-20, Bawa-bawa Megawati
Oleh sebab itu, kata dia, Partai Ummat semakin mantap untuk mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.
"Kita sudah tetapkan di Rakernas untuk mendukung Anies Baswedan. Kondisi sekarang semakin memantapkan langkah untuk mendukungnya," pungkas Amien.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan