Wacana duet Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo terus bergaung di antara publik politik. Bahkan, duet keduanya disebut duet maut karena kemungkinan menang yang besar.
Narasi ini bermula dari kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Kebumen, Jawa Tengah, yang didampingi Prabowo dan Ganjar. Ketiganya tampil mesra berjalan-jalan menyusuri sawah dan bersenda gurau.
Namun, duet ini tapak sedikit seret dengan sikap PDIP dan Partai Gerindra yang kompak ingin partainya mengusung capres. Di sisi lain, para pengamat melihat peluang dalam duet Menteri Pertahanan plus Gubernur Jawa Tengah ini.
Berikut Konten Jatim menghimpun berbagai fakta terkait duet Prabowo dan Ganjar, dari berbagai sumber terpercaya:
1. Jokowi dukung?
Melihat mula dari wacana duet maut ini, pengamat memandang Jokowi mendukung Prabowo-Ganjar untuk melawan Anies Baswedan dalam pertarungan kontestasi 2024. Hal ini diungkapkan pengamat politik Universitas Andalas Asrinaldi kepada Suara.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO