Menu


Masuk Skenario Penjegalan, Firli Bahuri Tak Gentar Jadikan Anies Tersangka Kasus Formula E

Masuk Skenario Penjegalan, Firli Bahuri Tak Gentar Jadikan Anies Tersangka Kasus Formula E

Kredit Foto: JPNN.com/Ricardo

Konten Jatim, Surabaya -

Wartawan senior Hersubeno Arief menilai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri berusaha mentersangkakan bakal calon presiden (Capres) Anies Baswedan terkait kasus dugaan korupsi Formula E.

Baca Juga: Sistem Pemilu Masih Diuji MK, Parpol Jadi Deg-Degan

Dikembalikannya sejumlah nama petinggi KPK ke instansi asal juga diduga menjadi manuver baru Firli soal Formula E.

“Kalau Firli bisa membersihkan penyidik yang selama ini menentangnya dan mengganti dengan yang baru yang mau mengikuti kemauannya untuk menetersangkakan Anies, maka batal lah Anies karena dia punya catatan hukum,” ujar Hersu dikutipdari Forum News Network (FNN), Minggu (26/2/23).

“Apa lagi sekarang belum didaftarkan secara resmi ke KPU,” tambahnya.

Karenanya, Hersu menduga kuat KPK tidak akan menyerah mengejar eks Gubernur DKI Jakarta tersebut hingga jadi tersangka.

Baca Juga: PKS dan Demokrat Prioritaskan Solidaritas Demi Tiket Pencalonan Anies

“Kita menangkap ada kesan Firli Bahuri belum menyerah menjadikan Anies Baswedan untuk jadi tersangka,” tegasnya.

Sebelumnya, KPK membantah isu yang beredar mengenai Direktur Penuntutan KPK, Fitroh Rohcahyanto mengundurkan diri karena penyelidikan kasus dugaan rasuah terkait penyelenggaraan Formula E.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman