Menu


Dikaitkan dengan Si Rambut Putih yang Disebut Jokowi, Ganjar Mengaku Tak Banyak Prestasi

Dikaitkan dengan Si Rambut Putih yang Disebut Jokowi, Ganjar Mengaku Tak Banyak Prestasi

Kredit Foto: Tangkapan layar di Twitter

Konten Jatim, Jakarta -

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendadak viral menjadi perbincangan di dunia maya, setelah Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyebut ciri-ciri pemimpin yang memikirkan rakyat, yakni rambut putih dan wajah berkerut.

Banyak warganet yang menebak tokoh yang dimaksud Jokowi adalah Ganjar, karena ia memiliki rambut putih.

Ditanya mengenai itu, Ganjar merendah.

Baca Juga: Survei Indikator Rilis Hasil Elektabilitas Anies yang Terus Naik dan Dekati Ganjar, Andi Sinulingga: Jadi Ngerti Kenapa Dia Digangguin Terus

Dia mengaku, tak punya banyak prestasi.

Saat pidato dalam acara relawan Nusantara Bersatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (26/11), Jokowi mencirikan seorang pemimpin yang ideal.

Sosok tersebut memiliki wajah berkerut dan rambut putih.

Tak sedikit yang langsung menunjuk Ganjar sebagai sosok "Si Rambut Putih" itu lantaran identik dengan rambut berwarna putih yang ada di kepala sang Gubernur Jawa Tengah itu.

Menjawab hal tersebut, Ganjar merasa dirinya bukan sosok pemimpin ideal yang disinggung presiden.

Ia merasa dirinya tak banyak berprestasi, dan bahkan menghitamkan rambutnya usai ramai istilah rambut putih berkat pidato Jokowi.

Baca Juga: Dukung Prabowo Namun Bermain Mata dengan Ganjar, Rocky Gerung: Presiden Jokowi Sendiri Cemas

"Mungkin saya tidak punya terlalu banyak bakat yang hebat. Prestasi juga tidak banyak. Jadi gubernur juga tidak sukses. Tapi ketika ada banyak tekanan, saya tiba-tiba dituduh jadi si rambut putih. Wong yang punya rambut putih juga banyak kok," seloroh Ganjar.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Rakyat Merdeka.