Menu


Wow! Bukan Ganjar, Anies, ataupun Prabowo, Tapi Sosok Ini Diyakini Layak Jadi Capres Tanpa Baliho

Wow! Bukan Ganjar, Anies, ataupun Prabowo, Tapi Sosok Ini Diyakini Layak Jadi Capres Tanpa Baliho

Kredit Foto: Dok Fajar.co.id

Konten Jatim, Jakarta -

Pengamat Politik Rocky Gerung mengatakan Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Susi Pudjiastuti layak menjadi calon presiden (Capres) 2024.

Meskipun, kata Rocky, Susi Pudjiastuti tidak pernah terlihat pada baliho manapun di seluruh Tanah Air.

Namun, menurutnya Susi Pudjiastuti merupakan sosok perempuan yang most wonderfull

"Walaupun enggak pernah lihat baliho (Susi) capres, pikirannya saya tahu. Most wonderfull." kata Rocky dikutip dari Twitter @domara_maman, Selasa, 5 Juli 2022.

Baca Juga: Pedas! Rocky Gerung Sebut Jokowi Terjun Konyol, Gegara Tak Temui Dua Tokoh Ini Sebelum Terbang ke Ukraina & Rusia

Rocky mengatakan bahwa kampanye yang dilakukan oleh Susi adalah kampanye pikiran, bukan kampanye wajah.

Ia menilai Susi Pudjiastuti merupakan sosok pemimpin yang seharusnya dicari oleh masyarakat Indonesia saat ini.

"Kampanye dia itu kampanye pikiran bukan pasang wajah. Bahkan tadi itu suara rill dari dapur emak-emak. Reason issues. Ini pemimpin yang kita cari," kata Rocky.

Cuitan yang dibagikan oleh akun @domara_maman tersebut ditanggapi oleh Susi Pudjiastuti.

Susi mengatakan kalau dirinya sudah underated (direndahkan), jika Rocky memberikan referensi, kata Susi, nanti akan menjadi unrated.  

"Bang Maman, susi sudah underated.. kalau Bang Rocky kasih referencenya nanti mslah jadi Unrated," tulis Susi pada akun Twitternya @susipudjiastuti, Selasa, 5 Juli 2022.

Sontak cuitan tersebut dibanjiri komentar warganet dengan beragam sudut pandang yang berbeda.

Baca Juga: Kalau Kata Rocky Gerung, Ini 'Isi Pesan Singkat' Para Pemimpin Asean Tertawakan Jokowi Gegara Ngaku Diberi Pesan oleh Ukraina

"Maaf ibu untuk yg satu ini sy tdk sependapat..sorry..," tulis @Bo****ya.

"Gak usah pake kotak kardus bu....langsung tanya aja ma masyarakat, setujuu ? SETUJUUU.....," tulis @Gh*****11.

"Sori ya bu Susi. Sy sependapat dgn bung Rocky Gerung..," tulis @Ra*****an.

"Maju aja bu, tp itulah yah susahnya maju jd capres di Indonesia harus lewat partai, sementara partai ga mau usung kalo ga dapat keuntungan pribadi," tulis @Ga*****la.

"Sbg rakyat kami tdk ragu?2; utk berpendapat bhw Ibu @susipudjiastuti adalah "Orang" yg lebih baik dibandin," tulis @ba***47.

Sebelumnya, Komunitas Pendukung Ibu Susi (Kopi Susi) juga telah mendeklarasi Susi Pudjiastuti maju pada Pilpres 2024. 

Deklarasi ini digelar di Graha Ardhya Garini, Jakarta Timur, Minggu (3/7/2022) siang. Acara ini dihadiri sekitar 150 relawan yang berasal dari berbagai daerah. 

Sebagai informasi, berdasarkan hasil survei Polmatrix Anies Baswedan berada di posisi teratas dengan elektabilitas sebesar 20,8 persen. 

Sedangkan Prabowo menyusul di posisi kedua dengan elektabilitas sebesar 19,3 persen, kemudian Ganjar Pranowo sebesar 18,8 persen.

Dukungan publik terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk pencapresan mengalami peningkatan sepanjang paruh pertama 2022. 

Jika dibandingkan dengan survei pada bulan Maret 2022 lalu, nama-nama yang menguasai enam besar capres mengalami penurunan elektabilitas, kecuali Anies. []

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024



Berita Terkait